Sebagai seorang blogger, menulis merupakan hal yang biasa dilakukan setiap mengelola blog, karena komponen blog yang paling penting adalah artikel postingan. Nah, apa jadinya jika sobat malas melakukan posting? pastinya blog sobat akan sepi dan trafiknya akan turun. Karena isi artikel blog yang tidak update, hanya itu-itu saja. Mungkin hal yang demikian jangan sampai sobat alami, karena akan merugikan sobat.
Setiap hari kita ngeblog, entah itu optimasi, promosi, memposting artikel dan lain sebagainya, kadang rasa malas selalu menyelimuti kita. Entah dari mana asalnya rasa malas itu, yang membuat kita jadi tidak fokus untuk ngeblog. Rasa malas inilah yang akan membuat kita sebagai blogger putus asa. Yang menyebabkan aktifitas ngeblog jadi berantakan tidak karuan.
Malas di sini biasanya malas melakukan posting blog, membuat konten original buatan sendiri. Malas melakukan posting blog berbanding lurus dengan tidak punya ide untuk menulis dan malas untuk memikirkan ide menulis tersebut. Coba saja jika kita mempunyai banyak ide untuk menulis, pastinya kegiatan ngeblog jadi semakin semangat.
Karena tidak ada ide untuk menulis, dan memikirkan ide untuk menulis juga malas, maka jalan pintas karena terpaksa harus update blog yaitu mencopy tulisan orang lain. Biasanya itu dilakukan oleh blogger yang tidak berpikir panjang untuk membuat postingan secara asli tulisan sendiri. Karena dituntut harus melakukan posting blog, maka jalan satu-satunya yaitu copy paste artikel orang.
Cara supaya sobat tidak malas melakukan posting blog yaitu dengan menjadikan blog sebagai profesi utama sobat. Jadi blog adalah segalanya bagi sobat. Dengan anggapan demikian, kita harus berpikir keras untuk membuat posting blog. Karena postingan asli buatan kita sendiri tak ternilai harganya. Cobalah untuk membuat postingan paling tidak sekali dalam seminggu. Atau sekali dalam sebulan.
Sebagai seorang blogger, marilah kita hilangkan rasa malas melakukan posting blog. Berpikir keras untuk mendapatkan ide untuk menulis. Ide apa saja yang muncul, segera tuangkan dalam tulisan, karena jika tidak segera dituangkan, maka ide tersebut akan hilang dan akan sulit untuk datang lagi. Tetap semangat ngeblog!
↓ 4 komentar
iya betul sekali.. kalau saya lagi malas ya ga nulis... tapi kalau rajin nulisnya banyak... jadi kalau lagi males tinggal post post saja... hehehehehe nice artikel
Terimakasih applausr atas Komentarnya di Malas Melakukan Posting Blog atau Tidak Punya Ide Untuk Menulis?buat yang baca ayo nulis terus...
iya gan mestinya kita harus tetep nulis,.. makasih udah mampir
ya kalo bisa sih jangan membuat artikel seminggu / sebulan mas. kalo bisa sehari 1 kali,, masalahnya saya dulu pernah 3 hari aja udah turun trafiknya..
Terimakasih Anonim atas Komentarnya di Malas Melakukan Posting Blog atau Tidak Punya Ide Untuk Menulis?iah betul bgt gan, trimakasih motivasi dan sarannya
Terimakasih Toko Obat SB atas Komentarnya di Malas Melakukan Posting Blog atau Tidak Punya Ide Untuk Menulis?Posting Komentar
Silahkan berkomentar pada blog ini dengan baik dan sopan. Jadilah Top Komentator Untuk Mendapatkan Backlink Gratis!!!